Gypsum - Material Plafon
Saat ini, plafon gypsum semakin populer sebagai pengganti plafon triplek. Keuntungan plafon gypsum adalah hasil mulus tnpa terlihat sambungan, asal pengerjaannya rapi. Salah satu faktor utama menjadi populer adalah sangat banyaknya variasi aksesori dan hiasan, mulai dari lisplang, hiasan tengah, hiasan sudut dan sebagainya. Namun, gypsum memiliki kelemahan tidak tahan terhadap air, sehingga bila direncanakan mengaplikasikan gypsum, konstruksi atap rumah harus benar-benar rapat dan aman dari bocor. Kebocoran akan menghasilkan noda pada plafon gypsum. Sisi positif lain adalah perbaikan plafon gypsum mudah dilakukan.
Gambar: berbagai sumber
Gambar: berbagai sumber
Post a Comment